[Amerika Serikat] Internet Merubah Perdagangan Internasional
Internet telah merubah pola perdagangan internasional dan menjadikannya lebih baik. Hal itu diungkapkan oleh David Weller, yang menjabat sebagai Head di Google Inc. Sebelumnya dia menjabat sebagai Assistant General Counsel di kantor perwakilan perdagangan Amerika Serikat.
Weller mengatakan hal itu di laman blog pribadinya untuk menangkis pernyataan Donald Trump yang menyatakan bahwa perdagangan Amerika Serikat mengalami defisit.
Menurut Weller, perdagangan internasional bukan hanya sekedar pengapalan kontainer besar dan adanya gudang gudang di seluruh dunia. Kemudian dia melanjutkan argumennya di tulisan berikutnya yang menyatakan bahwa semua ini adalah tentang jutaan kelompok bisnis besar dan kecil termasuk juga pelaku bisnis individual yang memperoleh konsumen dari sekitar 1.9 miliar orang dengan hanya menyentuh tombol di komputer.
Negara yang terkoneksi lebih luas dengan akses web berhasil meningkatkan Gross Domestic Product hingga 40 % dibandingkan negara yang rendah akses webnya. Hal itu sebagaimana laporan dari Business Roundtable, suatu asosiasi yang berisikan para CEO perusahaan di Amerika Serikat.
Sementara laporan lainnya yang dirilis pada Februari lalu, oleh Mc Kinsey Global Institute menyatakan bahwa perdagangan barang secara global telah memasuki fase baru yaitu semakin meningkatnya pergerakan data dan informasi.
Pergerakan digital dimana hal ini tidak terjadi dalam kurun 15 tahun lampau sekarang member imbas besar dan berpengaruh terhadap pertumbuhan GDP (Gross Domestic Product) daripada masa seabad lalu dalam hal perdagangan barang, demikian rilis laporan “Digital Globalization : The new era of global flows”.
Hal yang dititik beratkan oleh Weller yaitu perihal kebijakan perdagangan dan internet untuk dapat berjalan beriringan, pihak negosiator perdagangan mestinya semakin terbuka dan turut berpartisipasi dalam mengambil keputusan dan berdiskusi. “Bisnis skala kecil, startup, kelompok masyarakat sipil, komunitas internet dan pengguna sehari hari semuanya mempunyai peran” demikian tulis Weller.
“Keterbukaan adalah solusi untuk kebaikan bersama” tambah Weller. “Jika kita belajar segala hal dari sejarah internet, maka akan memberikan lebih banyak masukan untuk memproduksi hal yang lebih baik untuk semuanya” pungkasnya.